Senin, 09 April 2012

PENCERAHAN JIWA "MUDA"

Ada saatnya, kita yang memiliki jiwa "muda" harus menidurkan sejenak ke-egoisme-an dalam diri. Menyelami kekuasaan Sang Maha Pengasih adalah sebuah keharusan demi tercapainya nurani yang berlegalitas terhadap keimanan dan ketaqwaan. Keberhasilan dunia adalah target. Namun, keberhasilan di kehidupan akhir adalah utama. Keseimbangan dalam pikiran perlu dijaga agar hati dan pikiran selalu connect. Pencerahan jiwa oleh Ustadz Farid yang digadang Tim Penggerak PKK Kab. Barito Utara, DPD KNPI Barito Utara dan PIK R Uluh Tabela Jaya (Minggu, 08 April 2012, rumjab) adalah sebuah moment sakratis-educatif sekaligus pemendaran mindset yang dibungkus manis silaturahmi antar pelajar. "LULUS" dalam ujian hidup adalah keinginan setiap insan yang berakal. Tapi, membaktikan hidup pada Sang Kuasa dan Orang Tua adalah permata hati yang abadi. Sahabat, cintailah kedua orang tua kita, sahabat kita dan sesama kita. Kuatkan Iman dan Taqwa kita demi terselesaikannya "proyek" dunia dan akhirat yang benar dan baik untuk kita. Jadilah "arsitek" perencanaan kehidupan yang matang dan jujur. Ikhlaskan hati menatap masa depan dengan tongkat berbalut keyakinan. 
(Agus Wibowo, Night, Sunday.........De Young Cafe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar